Tuesday, November 22, 2011

Ternyata, Ikan Teri Tinggi Protein


Ikan Teri (Foto:puspaw5u)
IKAN
teri mungkin dipandang sebagai makanan rakyat. Namun nyatanya, ikan teri memiliki manfaat yang besar.

Ternyata, ikan teri merupakan salah satu makanan yang tinggi kadar proteinnya. Kandungan protein ikan teri mencapai 20 persen, seperti dilansir L-Men, Selasa (22/11/2011).

Adapun manfaat ikan teri bisa dirasakan langsung oleh para pencinta olahraga fitnes. Pasalnya, ikan teri bisa menambah pembentukan otot. Selain itu, ikan teri juga dipercaya mempunyai kandungan kalsium yang baik buat tubuh.

Bila ingin mengonsumsi ikan teri, Anda bisa mengolahnya dengan cara digoreng atau ditumis. Tapi yang perlu diingat, jangan terlalu lama pengolahannya agar kandungan protein dan kalsiumnya tetap terjaga.

Selain ikan teri, kadar protein juga terdapat pada ikan tuna, ikan salmon, ikan gindara, serta ikan macarel. Selamat mencoba!
http://www.okefood.com/read/2011/11/22/299/532615/ternyata-ikan-teri-tinggi-protein

No comments:

Post a Comment